Apakah kamu masih malas dan repot untuk menyimpan recehan hasil kembalian belanjamu? Jika iya maka sekarang kamu tidak perlu repot lagi, kamu bisa mengelola uang kembalian belanjamu dan mengubahnya menjadi saldo e-money, bagaimana caranya? yaitu dengan menggunakan aplikasi Virgo. Meskipun masih terbilang baru namun aplikasi Virgo sudah diunduh lebih dari 3 juta pengguna.
Tingginya animo masyarakat ini membuktikan bahwa fitur unggulan yang ditawarkan oleh Virgo, top up kembalian sangan diminati pengguna. Apalagi untuk kamu yang sering belanja di Alfamart, Alfamidi serta Dan+Dan. Sekarang kamu tidak perlu repot lagi menyimpan recehan di dompet.
Apakah Aman Top Up Kembalian di Aplikasi Virgo?
Aplikasi Virgo aman digunakan, aplikasi yang dikembangkan oleh PT Capital Net Indonesia ini diawasi oleh Bank Indonesia serta terdaftar di Asosiasi Sistem Pembayaran Indonesia (ASPI) sehingga keamanan penggunanya pasti terjamin.
Bila terjadi kendala saat bertransaksi, Virgo menyediakan layanan call center yang bisa dihubungi 24 jam di manapun dan kapanpun. Kamu cukup menghubungi 021-72-888-777 atau mengirimkan email langsung ke [email protected].
Dengan menggunakan Virgo, uang kembalian yang kamu terima nantinya akan disimpan dalam bentuk e-money. Nilainya tidak berkurang dan tidak dikenakan biaya admin menyimpan saldo maupun saat melakukan top up kembalian.
Cara Daftar Aplikasi
Aplikasi Virgo dapat kamu unduh melalui Google Play Store. Aplikasi dapat diunduh secara gratis dan dapat digunakan di berbagai ponsel berbasis Android. Adapun cara pendaftarannya adalah dengan menyiapkan kartu identitas diri yaitu berupa KTP dan nomor ponsel yang aktif.
- Unduh aplikasi Virgo di Google Play Store, kemudian install.
- Saat aplikasi dibuka akan muncul notifikasi Daftar Sekarang. Baca syarat serta ketentuannya lalu centang kolom Setuju.
- Isi informasi yang diminta berupa nama dan nomor ponsel kamu yang aktif. Masukan 6 nomor kode verifikasi yang kamu dapatkan melalui SMS OTP.
- Siapkan passcode untuk masuk ke aplikasi dan passcode ini digunakan sebagai PIN saat bertransaksi.
- Ulangi passcode lalu kamu akan dirujuk ke beranda akun Virgomu.
- Untuk verifikasi akun tinggal klik notifikasi Yuk Verifikasi Akun Kamu Sekarang. Upload foto KTP dengan jelas serta masukan data diri seperti tanggal lahir, alamat lengkap, dan pekerjaan.
- Jika data sudah benar maka klik Oke. Kemudian unggah foto selfie bersama KTP dan tunggu akun diverifikasi oleh pihak Virgo.
Fitur Utama
Ada beberapa fitur utama yang dimiliki aplikasi Virgo, seperti dapat digunakan untuk belanja di Alfagift, a fitur transfer antar pengguna Virgo dan ke rekening Bank jika akun sudah terverifikasi, serta pembayaran QRIS.
Minimal transfer dari akun Virgo ke rekening bank adalah Rp10.000. Ada biaya transfer yang dikenakan per transaksinya yaitu sebesar Rp2.500. Top up kembalian yang sudah terkumpul juga bisa kamu gunakan kembali untuk membeli pulsa atau paket data.
Tak hanya itu saja, pembayaran tagihan listrik baik pasca maupun prabayar berupa token listrik dapat pula dilunasi dengan aplikasi ini. Jadi selain menyimpan uang recehan hasil kembalian, aplikasi Virgo juga menawarkan berbagai kemudahan dalam bertransaksi. .
Top up kembalian minimal Rp1 dengan cara menginformasikan nomor akun Virgo ke kasir merchant. Merchant tersebut juga memiliki aturan nominal fitur top up kembalian menjadi saldo e-money. Untuk Alfamart, maksimal uang kembalian yang bisa di top up yaitu sebesar Rp99.999 per transaksi, sementara itu Alfamidi dan Dan+Dan maksimal uang kembalian yang bisa di top up adalah sebesar Rp1.999 per transaksi.
Yuk, segera unduh aplikasi Virgo untuk top up kembalian belanjaanmu dan nikmati kemudahan transaksi lainnya!